JAKARTA - Fenomena alam dimana planet Uranus bakal menunjukan keindahanya pada 13 November 2023 nanti, merupakan momen langka dan tidak boleh terlewat oleh para penggemar astronomi.
Pasalnya di hari Senin malam itu, masyarakat dunia bisa melihat dengan mata telanjang planet ketiga terbesar di tata surya.
BACA JUGA:
Dikutip dari IFL Science, Rabu (8/11/2023), bahkan dengan perlengkapan yang memadai, masyarakat bisa juga melihat cincin yang mengelilingi planet tersebut.
Uranus bakal dapat dengan mudah terlihat dengan mata telanjang karena beberapa faktor. Pertama planet terdingin di tata surya akan berada di posisi paling dekat dengan bumi.
Pada momen itu jarak antara Uranus dan Bumi mencapai 2,78 miliar kilometer. Kedua Uranus memiliki dimensi yang jauh lebih besar dibandingkan Bumi.
Bahkan bisa dibilang ukurannya empat kali lebih besar dari planet yang kita tinggali. Jadi akan dapat dengan mudah masyarakat mengenali planet tersebut meski jaraknya mencapai 2,78 miliar kilometer dari Bumi.
BACA JUGA:
Diketahui pada November 2023 ini beberapa fenomena astronomi memang sangat menarik dicermati.
Selain penampakan Uranus yang sangat dekat dengan Bumi, Planetarium Jakarta mencatat ada beberapa fenomena astronomi yang tidak boleh dilewatkan seperti oposis Jupiter yang terjadi pada 3 November 2023 dan hujan meteor taurid yang terjadi padaa 28 September-2 Desember 2023.
"Ada juga Puncak Hujan Meteor Leonid terjadi pada tanggal 17-18 November 2023. Hujan Meteor ini dapat diamati dari tanggal 6-30 November 2023 pada tengah malam hingga menjelang Matahari terbit," sebut Planetarium Jakarta pada akun Instagram resmi milik mereka.
(Imantoko Kurniadi)