Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Misi JUICE Berangkat ke Jupiter, Habiskan Waktu 8 Tahun untuk Cari Potensi Tempat Layak Huni

Anjasman Situmorang , Jurnalis-Kamis, 13 April 2023 |17:00 WIB
Misi JUICE Berangkat ke Jupiter, Habiskan Waktu 8 Tahun untuk Cari Potensi Tempat Layak Huni
Misi JUICE Berangkat ke Jupiter, Habiskan Waktu 8 Tahun untuk Cari Potensi Tempat Layak Huni
A
A
A

Ilmuwan planet untuk misi tersebut, Olivier Witasse, menyebutkan ada dua fokus utama dalam misi JUICE ini.

Pertama, untuk mempelajari tempat potensi layak huni atau kehidupan di sekitar Jupiter. Hal ini semakin diperkuat dengan adanya temuan bahwa terdapat cairan pada beberapa bulan es Jupiter.

“Yang pertama adalah mempelajari apa yang kita sebut tempat layak huni. Apakah kita memiliki tempat di sekitar planet seperti Jupiter di mana kita dapat memiliki kondisi layak huni atau kondisi yang menarik bagi kehidupan?,” ujar Witasse.

Kemudian yang kedua, penelitian tertuju kepada planet Jupiter itu sendiri. Kata Witasse, Jupiter terdiri dari banyak bulan, cincin debu, dan magnet besar yang berputar sangat cepat.

Para peneliti ingin mengetahui bagaimana sistem keseluruhan dari planet Jupiter dan mungkin memberikan semacam permodelan untuk planet ekstrasurya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement