Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Acer Swift 5, Laptop Berbahan 'Luar Angkasa' untuk Pebisnis dan Profesional

Karina Asta Widara , Jurnalis-Senin, 05 September 2022 |15:05 WIB
Acer Swift 5, Laptop Berbahan 'Luar Angkasa' untuk Pebisnis dan Profesional
Foto: Dok Go work
A
A
A

Desain Keren dan Layar Jernih

Melalui Acer Swift 5 Aerospace, Acer menawarkan laptop dengan rancangan elegan, mewah, dan tipis dengan kinerja yang pastinya sudah tidak perlu diragukan lagi dengan kehadiran fitur instan wake yang menjadi ciri khas dari Intel® EvoTM platform. Tampilannya yang begitu elegan hadir melalui inovasi pemakaian bahan dengan daya tahan dan kualitas paling baik aerospace-grade aluminium yang memastikan kemudahan para pengguna dalam berbagai aktivitas.

Rangka yang dipunyai Acer Swift 5 Aerospace terbuat dari bahan aluminium 6063 aerospace-grade, menampilkan sisi penutup yang lebih kuat dan kokoh untuk memberikan perlindungan lebih baik lagi pada berbagai elemen penting di dalamnya. Bahan sasis perangkat ini terbuat melalui lebih dari 10 ribu detik pemrosesan pada mesin CNC yang dapat menghasilkan sasis yang memiliki ketebalan 14,95 milimeter dan berat hanya sebesar 1,2 kilogram.

Sementara itu, sisi tepi perangkat dibuat dengan mengusung metode diamond cut yang menawarkan tingkat presisi yang tinggi. Sedangkan bagian touchpad terbuat dengan mengadopsi teknologi OceanGlass™ yang sangat ramah lingkungan dan tombol power perangkat yang telah terhubung dengan sensor fingerprint.

Tak ketinggalan, Acer Swift 5 Aerospace juga dilengkapi dengan fitur kamera FHD Camera dan Acer PurifiedVoice™ (noise cancellation) yang berfungsi untuk menghilangkan kebisingan dengan kualitas paling baik yang pastinya menjadi fitur yang sangat pas untuk menunjang kegiatan conference call para pengguna.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement