LAMBORGHINI mencetak penjualan fantastis dalam waktu 3 bulan awal tahun ini. Sebanyak 2.539 mobil kencang sudah langsung terjual di tahun macan air.
Capaian itu bahkan jadi istimewa karena merupakan raihan awal tahun terbaik yang pernah dicapai oleh Lamborghini . Dibanding tahun lalu, dengan periode yang sama, penjualan tiga bulan awal tahun ini meningkat sebesar 5 persen.
Hal itu bahkan jadi tanda yang sangat baik pasalnya tahun lalu Lamborghini mencetak rekor penjualan terbesar sepanjang masa dengan total 8.405 unit mobil telah dikirim konsumen. Dengan awal yang lebih baik tahun ini, Lamborghini bahkan optimistis bisa mematahkan rekor tahun lalu.

CEO Lamborghini Automobili SpA, Stephan Winkelmann mengatakan pemesanan mobil benar-benar melebihi ekspektasi. Bahkan jauh melampaui kapasitas produksi.
"Kami telah membuat awal yang solid untuk tahun yang akan membawa tantangan baru dalam skala global," kata Stephan Winkelman.