Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sebelum Meninggal Dunia, Youtuber Mbah Minto Sudah Jutawan

Intan Afika Nuur Aziizah , Jurnalis-Kamis, 23 Desember 2021 |14:47 WIB
Sebelum Meninggal Dunia, Youtuber Mbah Minto Sudah Jutawan
Mbah Minto (Foto: Inst)
A
A
A

Meski sudah berusia lanjut, Mbah Minto memang tetap tampil maksimal saat di depan kamera. Ia berhasil membuat para penontonnya tertawa dengan aksi jenakanya. Mbah Minto pun sangat fasih mengucapkan kalimat-kalimat kekinian yang biasa diucapkan anak muda. Tak heran jika konten-kontennya sangat menarik perhatian banyak penonton.

Video dari kanal Ucup Klaten terakhir diupload tujuh hari lalu, berjudul 'Mbah Gaul Ngopi Bersama Bocil'. Siapa sangka video tersebut menjadi rekaman terakhir Mbah Minto bersama Ucup dan timnya. Kini konten tersebut sudah berubah judul menjadi ‘Karya Terakhir Simbok’.

 Baca juga: Mengenang Mbah Minto, Youtuber yang Pernah Dibayar Rp20.000

Kabarnya, jenazah Mbah Minto Klaten akan dimakamkan pada Kamis (23/12/2021) siang hari ini di Sasonoloyo Wonosegaran Bugel, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat. Belum diketahui pasti penyebab kematian almahurmah. Namun kepergian YouTuber ini membawa duka mendalam bagi para netizen.

(Dyah Ratna Meta Novia)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement