Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rilis Robot Humanoid Tesla, Elon Musk: Tenang, Tak Akan Menggantikan Manusia

Andaru Danurdana , Jurnalis-Senin, 23 Agustus 2021 |15:34 WIB
Rilis Robot Humanoid Tesla, Elon Musk: Tenang, Tak Akan Menggantikan Manusia
Robot humanoid (Foto: IGN)
A
A
A

LEWAT acara Tesla’s AI Day, Hari Kecerdasan Buatan Tesla, Elon Musk sang CEO nyentrik mengumumkan sebuah produk baru dari Tesla bernama Tesla Bot.

Tesla Bot adalah robot berbentuk manusia yang dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan mobil-mobil Tesla untuk melakukan pekerjaan rumahan hingga pekerjaan berat.

Dilansir dari IGN, Senin (23/8/2021), Tesla Bot akan berdiri setinggi 172cm dan memiliki berat sekitar 57kg. Takut robot-robot cerdas ini mendapatkan kesadaran sempurna dan memimpin sebuah perang antara manusia dan robot?

 robot humanoid

Tak perlu khawatir, Elon berkata bahwa Tesla Bot sengaja didesain dengan kecepatan maksimal 8km/jam dan kekuatan angkat sebesar 68kg saja.

“Kalian bisa dengan mudah kabur dari kejaran robot ini, dan bahkan kalian bisa mengalahkan robot ini dengan mudah dalam pertarungan tangan kosong.”

Otak dari Tesla Bot akan diisi dengan teknologi yang sama dengan kebanyakan mobil Tesla, contohnya perangkat mengemudi otomatis. Untuk urusan visual, Tesla Bot juga akan dilengkapi delapan kamera sebagai mata dan sebuah layar berteknologi tinggi yang berfungsi sebagai wajahnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement