Lebah tersebut akan digunakan untuk penelitian. Kemudian petugas akan menebang pohon dan membukanya untuk melihat seberapa besar sarangnya.
Baca juga: Ditemukan 6 "Lebah Pembunuh" di Amerika, Petugas Lacak Sarangnya
"Para ahli entomologi juga ingin memastikan apakah sarang tersebut sudah mulai menghasilkan ratu baru atau belum," jelas mereka.
WSDA akan terus memasang perangkap setidaknya hingga November dengan harapan bisa menangkap lebih banyak Lebah Raksasa Asia yang masih berada di Whatcom County.
Baca juga: Ditemukan "Lebah Pembunuh" Bisa Tumbuh hingga 5 Cm di AS

(Hantoro)