Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ungkap soal Virus Korona, Elon Musk Dikomentari Netizen

INews.id , Jurnalis-Sabtu, 07 Maret 2020 |12:57 WIB
Ungkap soal Virus Korona, Elon Musk Dikomentari <i>Netizen</i>
(Foto: Fox Business)
A
A
A

SAN FRANCISCO - Pendiri SpaceX, Elon Musk aktif di media sosial Twitter. Musk menuliskan tweet yang dia kirimkan pada Jumat sore terkait virus korona dan menarik sejumlah komentar negatif netizen, dikutip inews.

CEO SpaceX dan Tesla Elon Musk menyampaikan dalam tweet-nya, 'Kepanikan virus korona itu bodoh.' Dalam hitungan detik, tweet Musk telah di-retweet dan disukai ratusan follower, yang bertumbuh menjadi ribuan kali.

Dikutip dari Cnet, reaksi sosial muncul akibat tweet Elon Musk tersebut. Ada yang marah karena Musk dianggap meremehkan potensi bahaya. Namun, ada juga yang membela Musk, dengan dalih dia berbicara mengenai kekhawatiran atas virus dan bukan virus itu sendiri.

"Mari kita lihat seberapa lama baginya untuk menghapus tweet ini," kata seorang pengguna Twitter.

Pengguna Twitter yang lain mengatakan meskipun penyakit ini memang serius, Musk benar, menunjukkan perilaku panik tidak pantas untuk dilakukan.

"Kepanikannya bodoh, bukan virusnya. Virus ini merupakan kekhawatiran yang sah dan cukup serius. Tapi, panik tentang hal itu tidak membantu apa-apa," ujar pengguna Twitter lainnya.

Virus korona baru (COVID-19) telah menyebar dengan cepat ke seluruh dunia sejak dideteksi di China pada Desember tahun lalu. Sekarang, COVID-19 terus meluas menunju ke setiap benua selain Antartika.

World Health Organizatin (WHO) telah menyatakan COVID-19 sebagai darurat kesehatan masyarakat yang menjadi perhatian internasional. Bahkan, akibat penyebaran virus korona yang terus meluas, sejumlah event teknologi dibatalkan.

(Ahmad Luthfi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement