Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tren Seniman Corat-coret Sedan Mewah, Dianggap Unik dan Bikin Banderolnya Naik

Medikantyo , Jurnalis-Sabtu, 21 Desember 2019 |21:34 WIB
Tren Seniman Corat-coret Sedan Mewah, Dianggap Unik dan Bikin Banderolnya Naik
McLaren 720s dengan sentuhan mural karya Alec Monopoly (Foto: Okezone.com/Istimewa)
A
A
A

Gubahan karya seni jalanan yang diterapkan pada mobil mewah juga terdapat di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab. Salah satu distributor resmi Rolls-Royce memberi izin kepada seniman asal Amerika Serikat lain, Bradley Theodore, untuk menggambar di permukaan bodi mobil jenis Rolls-Royce Phantom.

 Rolls Royce

Berbeda dengan karya Alec Monopoly dengan gaya mural cat semprot, Bradley memulas permukaan sedan Rolls-Royce dengan aliran kontemporer. Rolls-Royce Motor Abu Dhabi menyebut kolaborasi ini "mewujudkan seni dan kemewahan secara nyata". Gubahan pulasan Bradley sendiri hanya terdapat di luar kendaraan, sementara tidak ada perubahan pada interior mobil.

 Rolls Royce

Rolls-Royce Motor Abu Dhabi sendiri tidak menyebut persis banderol mobil yang sudah dipesan pelanggan tersebut. Namun, berdasarkan keterangan berbagai sumber, perkiraan banderol mobil bermesin V12 turbo berkapasitas 6.75 L itu berkisar Rp7,9 miliar.

(Mufrod)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement