Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BMW Buka Sistem Pre-Order untuk Varian Terbaru R18, Konsumen Bayar Rp15 Juta

Ilham Satria Fikriansyah , Jurnalis-Sabtu, 28 September 2019 |07:05 WIB
BMW Buka Sistem Pre-Order untuk Varian Terbaru R18, Konsumen Bayar Rp15 Juta
Moge BMR R18 (foto: Ist)
A
A
A

PERANCIS - Dalam beberapa bulan yang lalu BMW Motoradd secara resmi telah merilis sebuah konsep model motor terbarunya yakni BMW R18 yang diumumkan melalui situs resminya.

BMW R18 sendiri merupakan motor berjenis cruiser dengan mengusung konsep mesin softail boxer-engine serta memiliki tampilan retro, namun R18 tetap terlihat gagah dan sekilas mempunyai kemiripan dengan motor Harley-Davidson.

 BMW R18

Pihak BMW Motoradd sendiri belum menentukan kapan motor ini mulai diproduksi secara massal. Namun melansir dari situs visordown.com, BMW Motoradd sudah mulai membuka pre-order untuk pembelian motor R18 ini.

Sistem pre-order tersebut terlebih dahulu dibuka di negara Perancis, dengan sistem para pembeli harus membayar uang deposit terlebih dahulu sebesar 1.000 euro atau sekitar Rp15 juta.

 BMW R18

Namun untuk harga resmi dari motor R18 yang akan dijual di pasaran, pihak BMW Motoradd belum mengeluarkan pernyataan secara resmi terkait hal tersebut.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement