Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Perang Dagang Memanas, AS Tunda Lisensi untuk Huawei

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Jum'at, 09 Agustus 2019 |16:26 WIB
Perang Dagang Memanas, AS Tunda Lisensi untuk Huawei
Ilustrasi Huawei (Foto: Tech Radar)
A
A
A

JAKARTA- Pemerintahan AS berencana untuk menunda keputusan pemberian lisensi yang memungkinkan perusahaan-perusahaan AS untuk menjual produk ke Huawei. Bloomberg melaporkan jika hal ini terjadi setelah Huawei menghentikan pembelian produk pertanian Amerika.

Dilansir dari laman CNN, Jumat (9/8/2019) Menteri Perdagangan Amerika Serikat, Wilbur Ross mengungkapkan jika saat ini terdapat 50 permintaan lisensi pada minggu ini. Pengajuan lisensi tersebut dilakukan karena Huawei masuk daftar entitas AS. Sehingga membuat perusaahaan AS yang akan menjual produk ke Huawei menggunakan lisensi.

AS Tunda Pemberian Lisensi untuk Huawei

Baca Juga: Huawei Mate 30 Lite Bakal Hadir dengan Hongmeng OS?

Hal tersebut cukup merugikan Huawei, pasalnya perusahaan asal China tersebut sangat bergantung pada produk dari pemasok AS seperti Intel dan Google. Terutama untuk bisnis smartphone yang dominan.

Perusahaan teknologi AS mendesak Gedung Putih untuk mengizinkan mereka melanjutkan kembali bisnisnya. Sebelumnya, pada Juni 2019 Donald Trump mengatakan dia akan mengurangi pembatasan pada Huawei dengan memberikan lisensi kepada perusahaan-perusahaan Amerika untuk melanjutkan penjualan produk yang tidak menimbulkan risiko keamanan nasional.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement