Datsun GO+ Panca CVT merupakan model yang memiliki desain modern performa yang optimal, kenyamanan dan kepraktisan dari CVT. Datsun menawarkan CVT yang memberikan kinerja lebih baik, dengan lebih sedikit bagian yang bergerak, sehingga lebih awet, lebih ringan dan lebih gesit daripada transmisi konvensional.
“Kami yakin bahwa varian terbaru ini, Datsun GO+ Panca CVT, akan diterima oleh para pelanggan di Medan yang menginginkan mobil keluarga yang nyaman saat melakukan perjalanan bersama keluarga,” ungkap Masato.

Datsun Go+ Panca CVT hadir dengan tiga tipe A dengan banderol Rp156,9 juta, Datsun Go+ T CV Rp165,8 juta, Datsun Go+ Panca style CVT Rp170,3 juta. Datsun juga memberikan program garansi selama 4 tahun atau 50 ribu kilometer.
(Mufrod)