
Event XPANDER ToRH akan berlangsung hingga Minggu, 27 Januari 2019 malam. Selain beragam wahana permainan, pengunjung dapat mencoba kegiatan seru lainnya, yaitu test drive Mitsubishi XPANDER, berfoto di spot-spot menarik, dan lainnya.
Serunya lagi, peserta test drive berkesempatan memenangkan hadiah yang akan diundi setiap malamnya. Begitu juga dengan pengunjung yang mengupload foto-fotonya ke media sosial.
PT MMKSI memastikan peserta tidak dipungut biaya alias GRATIS. Pengunjung hanya perlu mengunjungi tonsofrealhappiness.com, isi data diri kemudian Anda akan mendapatkan bukti registrasi Web ID yang dapat ditukarkan dengan maksimal 4 tiket masuk. Bagi pemilik Mitsubishi XPANDER cukup menunjukkan STNK atau copy SPK Mitsubishi XPANDER. Gampang banget kan?
Ayo buruan datang ke XPANDER ToRH di Summarecon Mal Serpong, Tangerang. Dijamin seru! Ini merupakan event di kota terakhir setelah sebelumnya sukses memeriahkan 8 kota di Indonesia, yakni Bekasi, Semarang, Surabaya, Makassar, Medan, Pekanbaru, Palembang dan Bandung. Tunggu apa lagi!
(Fahmi Firdaus )