MELBOURNE - Pengemudi wanita di Melbourne berhasil selamat setelah mobil Hyundai Santa Fe tertiban papan penunjuk arah berukuran besar di jalan bebas hambatan.
Seperti dilansir Carscoops Senin (14/1/2019), kecelakaan yang terekam kamera dasbor mobil pengendara memperlihatkan, papan penunjuk arah berukuran besar berbahan besi tiba-tiba terjatuh dan langsung menghantam Hyundai Santa Fe yang tengah melintas di bawahnya.

Saat tertiban penunjuk arah, Hyundai Santa Fe sempat oleh akibat hantaman tersebut. Namun beruntung karena mobil memiliki material struktur rangka baja atau Advanced high strength stell (AHSS) pengemudi yang diketahui wanita hanya mengalami luka ringan.
Produsen Hyundai sendiri mengklaim penggunaan teknologi AHSS pada produknya tersebut menjanjikan keamanan bagi penumpang karena mampu menyerap dan mengurangi distorsi jika mobil terkena benturan.
