CALIFORNIA – Foto dan spesifikasi dari smartphone terbaru Motorola kembali bocor di beberapa situs internet. Gambar yang jelas menampilkan produk terbaru ini memperlihatkan juga dengan jelas spesifikasi yang digunakan oleh Droid Turbo itu.
Droid Turbo yang diklaim sebagai nama dari ponsel baru ini menggunakan dimensi layar 5,2 inci dengan dukungan resolusi layar 2.560 x 1.440 piksel. Serta dukungan dapur pacu prosesor Qualcomm Snapdragon 805 dengan dukungan memori Ram sebesar 3GB. Demikian seperti dikutip dari gsmarena, Kamis (23/10/2014).
Mengenai sistem operasi yang digunakan, ponsel pintar ini sendiri didukung dengan OS Android 4.4 KitKat dan kemungkinan akan tersedia update versi Lollipop. Lalu melihat dari spesifikasi yang ada, sepertinya Droid Turbo akan masuk smartphone di kelas high-end.
(Amril Amarullah (Okezone))