Valve Dirumorkan Umumkan Headset VR Baru dan Half-Life 3 Pekan Ini

Rahman Asmardika, Jurnalis
Kamis 13 November 2025 12:29 WIB
Perangkat VR Valve Index diumumkan pada 2019.
Share :

Dilansir Gadgets 360, hanya ada satu game yang berpotensi mengalahkan hype tentang GTA 6, yaitu Half-Life 3, game yang begitu elusif dan telah ditunggu selama hampir dua dekade. Half-Life 3 terus ditunggu sebagai sekuel dari Half-Life 2 yang dirilis pada 2004, meski Valve merilis judul VR, Half-Life: Alyx, pada tahun 2020.

Namun, hingga saat ini Valve belum pernah menunjukkan tanda-tanda atau keinginan untuk mengembangkan Half-Life 3, sehingga rumor ini tak perlu terlalu diharapkan akan terealisasi.

Valve bahkan belum mengonfirmasi rumor pengumuman mendatang mengenai headset VR terbarunya atau game Half-Life terbaru.

Perusahaan itu meluncurkan headset VR Valve Index pada 2019 dan sejak itu memperluas kehadirannya di dunia perangkat keras dengan Steam Deck yang sangat populer. Half-Life: Alyx hadir sebagai satu paket dengan Valve Index.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya