Vivo Y21d Resmi Meluncur di Indonesia, Ponsel Rp2 Jutaan dengan Baterai 6500mAh dan Bodi Tahan Banting

Rahman Asmardika, Jurnalis
Sabtu 01 November 2025 15:17 WIB
Vivo Y21d.
Share :

JAKARTA – Vivo Indonesia resmi meluncurkan vivo Y21d, ponsel pintar terbaru di kelas harga Rp 2 jutaan yang dirancang khusus untuk pengguna dengan mobilitas tinggi. Ponsel ini menonjolkan daya tahan baterai yang luar biasa dan ketahanan fisik yang tangguh.

Keunggulan utama vivo Y21d terletak pada ketangguhannya. Ponsel ini mengantongi sertifikasi IP68/69/69+ yang membuatnya tahan terhadap debu dan air, bahkan di kedalaman 6 meter atau saat terkena semprotan air bertekanan tinggi. Ketahanannya diperkuat dengan sertifikasi standar militer dan SGS Gold 5 Star, yang membuktikan kemampuannya bertahan dari benturan dan jatuh dari ketinggian hingga 1,5 meter.

Tidak hanya tangguh secara fisik, ponsel ini juga unggul dalam hal daya. Dibekali baterai jumbo 6500mAh, vivo Y21d diklaim mampu bertahan hingga tiga hari dalam sekali pengisian. Baterai ini juga didukung teknologi 44W FlashCharge, yang dapat mengisi daya hingga 50% hanya dalam 40 menit. Untuk menjaga performa, fitur Bypass Charging memastikan suhu ponsel tetap stabil saat digunakan sambil mengisi daya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya