JAKARTA — Di tengah hiruk pikuk kota, jam tangan pintar telah bertransformasi. Ia bukan lagi sekadar penunjuk waktu, melainkan sebuah pernyataan gaya hidup.
Kita menuntut satu perangkat yang bisa mendampingi sesi lari pagi, rapat penting di kantor, hingga petualangan weekend tanpa harus terbebani oleh charger. Dan sebentar lagi, tuntutan itu akan terjawab tuntas.
Huawei siap menghadirkan HUAWEI WATCH GT 6 Series ke Indonesia. Ini adalah kisah tentang bagaimana teknologi, fashion, dan daya tahan baterai yang fenomenal bisa menyatu, menciptakan apa yang mereka klaim sebagai The Only Fashion Smartwatch yang mampu bertahan hingga 21 hari dengan fitur olahraga dan kesehatan paling komprehensif.
Begitu melihatnya, kesan pertama adalah: premium. Varian HUAWEI Watch GT 6 Pro hadir membawa DNA kemewahan abadi.
Ia dibangun dari material pesawat, titanium aerospace-grade, yang tangguh namun terasa ringan di pergelangan tangan. Layar safir yang elegan memantulkan cahaya, dipadukan dengan bezel sleek dan sentuhan geometris yang artistik. Dengan layar 5,5% lebih besar, setiap notifikasi dan watch face terasa lebih immersive.
Bayangkan Anda mengenakan GT 6 Pro dengan strap titanium yang elegan untuk presentasi bisnis, lalu menggantinya dengan strap woven dan rubber berwarna brown untuk mendaki gunung keesokan harinya. Fleksibilitas ini adalah kunci.
Sementara itu, untuk pergelangan tangan yang lebih ramping, HUAWEI Watch GT 6 (41 mm) dalam warna Purple dan White menawarkan inovasi pivoting loop lugs. Desain ini memastikan jam terasa pas dan nyaman, menjadi aksesori yang cantik, cocok dipadukan dengan dress formal maupun kasual. Tidak ada lagi kompromi antara gaya dan kenyamanan.
Kita semua punya aktivitas fisik favorit, mulai dari Padel yang sedang naik daun, lari maraton, hingga golf. HUAWEI WATCH GT 6 Series siap menjadi pendamping profesional untuk lebih dari 100 mode olahraga.
Bagi para pelari, GT 6 Series adalah upgrade performa. Berkat All-new Sunflower Positioning System, jam ini adalah yang pertama di industri dengan pelacakan 3D yang akurasinya meningkat hingga 20%.
Anda bisa berlari di antara gedung pencakar langit, dan jam ini akan melacak rute Anda dengan sempurna, jauh lebih akurat dari GPS biasa. Didukung All-new TruSense Heart Rate Monitoring System, setiap detak jantung terekam presisi, sementara fitur Running Form Analysis memberikan feedback dari pelatih virtual terintegrasi.
Untuk cyclist, Huawei berani melangkah lebih jauh. Mereka adalah yang pertama menyematkan Cycling Virtual Power di smartwatch. Ini berarti Anda bisa mendapatkan data power real-time, data yang dulu hanya bisa diakses dengan perangkat mahal langsung dari pergelangan tangan Anda. Praktis, cerdas, dan setara standar pro.
Tak ketinggalan golfer di seluruh dunia. GT 6 Pro kini memiliki akses ke lebih dari 15.000 lapangan golf (termasuk 160 di Indonesia). Peta 3D yang interaktif bisa Anda zoom hanya dengan memutar crown, lengkap dengan analisis swing untuk menyempurnakan pukulan.
Kesehatan adalah kemewahan sejati, dan GT 6 Series mengurusnya secara holistik. Varian Pro dibekali fitur ECG Analysis, kemampuan klinis untuk merekam aktivitas listrik jantung Anda. Namun, yang paling menarik adalah sistem All-New TruSense yang kini mampu mendeteksi 12 jenis emosi.
Jam ini tidak hanya menghitung langkah Anda; ia juga memantau stres, kualitas tidur, dan kesehatan jantung, lalu memberikan rekomendasi personal untuk menjaga keseimbangan tubuh dan pikiran.
Jika Anda sering mengalami masalah tidur, TruSleep™ terbaru akan memberikan insight yang lebih dalam menganalisis tahapan tidur, detak jantung, hingga pernapasan.
Semua data ini diolah melalui Health Insights yang menganalisis hubungan silang antara emosi dan aktivitas fisik, memastikan pemulihan Anda berjalan lebih efisien. Solusi kesehatan yang fleksibel, baik untuk pengguna iOS maupun Android.
Lupakan kebiasaan mengisi daya jam tangan setiap malam atau setiap lima hari. HUAWEI WATCH GT 6 Series hadir untuk membebaskan Anda. Varian Pro dan 46 mm menawarkan daya tahan baterai hingga 21 hari.sedangkan varian 41 mm hingga 14 hari jauh melampaui smartwatch flagship lain yang biasanya hanya bertahan 5 hari.Tak
Bayangkan. Anda bisa bepergian hingga tiga minggu, menyelesaikan pekerjaan, berpetualang outdoor selama 40 jam non-stop, dan menjalani rutinitas harian tanpa perlu khawatir mencari colokan. Baterai yang ultra-awet ini memastikan bahwa smartwatch Anda selalu siap menjadi saksi bisu setiap momen penting dalam hidup Anda.
HUAWEI WATCH GT 6 Pro (46 mm) hadir dalam opsi warna Brown dengan strap berbahan woven dan rubber, Titanium dengan tali pengikat (strap) dari material titanium, serta Black dengan strap berbahan fluororubber.
HUAWEI WATCH GT 6 hadir dalam dua ukuran dengan pilihan gaya berbeda, varian 46 mm tersedia dalam Green dengan woven strap untuk aktivitas outdoor dan Black dengan fluoroelastomer strap serbaguna untuk olahraga maupun sehari-hari, sementara varian 41 mm hadir dalam Purple dengan pivoting loop lugs yang pas di pergelangan ramping, dan White dengan bezel angka Romawi elegan serta vegan leather strap bertekstur premium.
Tandai kalender Anda! HUAWEI WATCH GT 6 Series yang dinanti-nanti siap mendarat di seluruh kanal penjualan resmi Indonesia mulai 9 Oktober 2025.
Ini kesempatan terbaik untuk upgrade gaya hidup Anda. Khusus selama periode launching yang berlangsung hingga 11 November 2025, Anda berhak mendapatkan promo bundling eksklusif senilai Rp1,3 juta! Paket istimewa ini mencakup HUAWEI FreeBuds 6i (untuk audio yang sempurna saat workout) dan langganan HUAWEI Health+ selama tiga bulan.
Ingin segera memilikinya? Temukan HUAWEI WATCH GT 6 Series di Huawei.com, Shopee, TikTok Shop, Tokopedia, Blibli, Lazada, Erafone.com, Eraspace.com, dan Datascripmall.id.
Anda juga bisa langsung mendatangi Huawei Authorized Experience Store, Erafone, Urban Republic, Blibli, Digiplus, serta mitra toko resmi lainnya.
Jangan sia-siakan peluang emas ini untuk memulai perjalanan hidup aktif dan stylish Anda bersama smartwatch yang baterainya tahan hingga 21 hari.
(Agustina Wulandari )