Cara Mengubah Sound TikTok menjadi Nada Dering WhatsApp

Naufal Firnanda, Jurnalis
Sabtu 19 Oktober 2024 12:30 WIB
Ilustrasi.
Share :

JAKARTA TikTok menawarkan banyak konten yang menarik untuk ditonton. Konten-konten tersebut tentunya diiringi dengan sound yang asyik dan menarik juga. Banyak sound viral yang muncul pada platform, ini yang menjadikan orang-orang ingin untuk menggunakan sound tersebut untuk dijadikan nada dering pada ponsel mereka.

Tak hanya untuk nada dering, sound viral TikTok juga bisa dijadikan sebagai nada pesan masuk, alarm, hingga aplikasi WhatsApp. Nada dering ini bisa menjadi penyegaran dari nada dering yang tersedia pada perangkat, agar pengguna tidak bosan.

karena biasanya nada dering yang tersedia tersebut memiliki suara yang itu-itu saja sehingga membuat orang cepat bosan.

Berikut beberapa cara yang bisa digunakan untuk mengubah sound TikTok menjadi nada dering WhatsApp:

Cara Download sound TikTok ke perangkat

  1. Buka aplikasi TikTok, temukan video dengan sound yang ingin diunduh
  2. Salin tautan video tersebut.
  3. Buka browser dan cari situs pengunduh audio TikTok.
  4. Di situs pengunduh, tempelkan tautan yang sudah disalin ke dalam kolom yang disediakan.
  5. Klik tombol unduh, dan tunggu hingga file audio tersedia untuk diunduh.
  6. Setelah file audio siap, simpan ke perangkat masing-masing.
     

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya