Bukan Jepang, Ini Negara Pengekspor Mobil Terbesar di Dunia

Muhamad Fadli Ramadan, Jurnalis
Jum'at 09 Agustus 2024 13:04 WIB
Bukan Jepang, ini negara pengekspor mobil terbesar di dunia. (Reuters)
Share :

JAKARTA - China sangat serius dalam mengeksploitasi industri otomotif di seluruh dunia dengan mengirim kendaraan ke berbagai negara. Bahkan, China menjadi pengekspor terbesar kendaraan pada 2023. Bahkan, tahun ini China juga diprediksi bakal menjadi negara pengekspor mobil terbesar. 

Melansir Carscoops, Jumat (9/8/2024), berdasarkan data dari Japan Automobile Manufacturer Association (JAMA), pada semester I 2024, total ekspor mobil asal Jepang mencapai 2,02 juta unit. Jumlah tersebut menurun 0,3 persen dibandingkan tahun lalu pada periode yang sama. Komposisinya terdiri atas 1,83 juta kendaraan penumpang dan 187.000 kendaraan niaga.

Sementara produsen asal China telah mengirimkan 2,79 juta kendaraan ke berbagai negara pada Januari-Juni 2024. Angka ini naik 31 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu, dengan komposisi 2,34 juta kendaraan penumpang dan 450.000 kendaraan niaga.

Menariknya, meski banyak yang secara eksklusif memasarkan mobil listrik baru dan inovatif, jumlah tersebut hanya merupakan sebagian kecil dari kendaraan yang diekspor China, dengan total 605.000 unit. Sebagai perbandingan, 2,19 juta kendaraan yang dibuat di China dan dikirim ke luar negeri merupakan kendaraan dengan mesin pembakaran internal.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya