WhatsApp Bakal Dapat Tools AI untuk Targetkan Iklan ke Pengguna

Rahman Asmardika, Jurnalis
Minggu 09 Juni 2024 17:57 WIB
Foto: Reuters.
Share :

Pada konferensi tersebut, Meta juga memperkenalkan chatbot AI baru untuk menjawab pertanyaan bisnis secara langsung melalui chat, sebuah uji awal terhadap tujuan Zuckerberg untuk meyakinkan bisnis agar melakukan outsourcing komunikasi mereka ke alat otomatis. 

Chatbot akan membantu pengguna dengan permintaan umum seperti menemukan katalog atau berkonsultasi dengan jam kerja, serupa dengan platform layanan pelanggan bertenaga AI yang ada. 

Mereka juga mengumumkan penambahan metode pembayaran digital instan Brasil PIX, yang pernah dipandang sebagai pesaing potensial, ke dalam alat pembayaran WhatsApp di negara tersebut. 

PIX, yang dirancang oleh bank sentral, telah mewakili sekira 39% transaksi yang dilakukan di Brasil tahun lalu, dan menawarkan layanan serupa dibandingkan alat pembayaran WhatsApp, seperti transfer uang antar individu dan pembelian dari perusahaan. 

WhatsApp juga mulai menawarkan layanan pembayaran dari penyedia saingannya di India tahun lalu. 

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya