Hyundai Hadiahi Shin Tae-yong Genesis Electrified G80, Apresiasi Prestasi Timnas Indonesia

Erha Aprili Ramadhoni, Jurnalis
Selasa 14 Mei 2024 16:28 WIB
Hyundai hadiahi Shin Tae-yong Genesis Electrified G80 sebagai wujud apresiasi atas prestasi timnas Indonesia di Piala Asia U-23. (HMID)
Share :

JAKARTA - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mendapatkan hadiah mobil berupa Genesis Electrified G80 Long-Wheelbase. Hadiah ini sebagai bentuk apresiasi dari PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) kepada Shin Tae-yong setelah membawa timnas Indonesia U-23 menembus semifinal Piala Asia U-23 hingga nyaris lolos ke Olimpiade 2024.

“Kebanggaan bagi kami bisa menyerahkan unit Genesis Electrified G80 kepada Ketua Pelatih dari Tim Nasional Sepak Bola Indonesia, Shin Tae-yong, yang telah berkontribusi membawa timnas Indonesia ke posisi 4 besar di ajang AFC U-23 Asian Cup 2024 kemarin," kata President Director PT Hyundai Motors Indonesia, Woojune Cha, saat seremoni penyerahan Genesis G80 ke Shin Tae-yong di Hyundai Driving Experience SCBD, Jakarta, Selasa (14/5/2024).

Ia mengatakan, penyerahan ini merupakan bentuk apresiasi Hyundai kepada Shin Tae-yong, serta memperkuat komitmen Hyundai dalam mendukung sepak bola tanah air. Sepak bola menjadi salah satu olahraga pemersatu bangsa.

"Besar harapan kami bahwa kehadiran Genesis Electrified G80 dari Hyundai dapat mendukung aktivitas Shin Tae-yong dalam melatih timnas Indonesia, sekaligus mendukung generasi muda dalam menggapai mimpinya untuk menorehkan prestasi emas di kejuaraan sepak bola dunia,” tuturnya.

Sementara itu, Shin Tae-yong mengucapkan terima kasih atas Hyundai atas dukungannya selama ini.

"Di Indonesia pun, saya sudah menggunakan dua mobil Hyundai, yaitu Staria dan Palisade untuk membantu mobilitas sehari-hari. Tentunya, kualitas dari mobil Hyundai ini tidak diragukan lagi. Saya harap, Hyundai dapat menjalin kerjasama yang lebih baik dalam mendukung industri sepak bola di Indonesia,” katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya