Xiaomi Rilis Aplikasi HyperOS App Updater, Apa Saja Fungsinya?

Redaksi, Jurnalis
Senin 13 November 2023 13:06 WIB
HyperOS Xiaomi (Foto: Istimewa)
Share :

BEIJING – HyperOS App Updater merupakan aplikasi yang sangat berguna bagi pengguna Xiaomi. Aplikasi yang dirilis di Google Play Store ini dirancang untuk membantu pengguna mendapatkan pembaruan aplikasi HyperOS dengan cepat dan mudah. Dengan aplikasi ini, pengguna dapat mengunduh aplikasi HyperOS terbaru kapan saja, dan di mana saja.

Hal ini memastikan bahwa pengguna selalu mendapatkan informasi terbaru dan memiliki fitur-fitur terbaru. Aplikasi yang dibuat oleh Xiaomi ini belum memuat modifikasi apa pun dalam aplikasi. Maka dari itu, aplikasi tersebut dapat berfungsi dengan baik dan aman. Sehingga, hal ini juga dapat meningkatkan kinerja dan keamanan ponsel.

Seperti yang dilansir pada GSM China, Senin (13/11/2023), HyperOS App Updater memiliki antarmuka pengguna yang ramah pengguna. Hal ini menjamin penggunaan yang mudah bagi setiap pengguna aplikasi.

Selain itu, aplikasi terbaru ini bertujuan untuk menghasilkan peningkatan kinerja. HyperOS App Updater memungkinkan pengguna untuk menjaga ponsel mereka tetap beroperasi secara optimal dengan baik.

Adapun cara yang sangat mudah untuk mendapatkan aplikasi ini hanya dalama satu ketukan.

Cara unduh HyperOS App Updater

1. Buka aplikasi Google Play Stpre, lalu cari HyperOS App Updater pada kolom pencarian;

2. Setalah aplikasi muncul pada hasil pencarian paling atas, ketuk tombol Instal;

3. Tunggu aplikasi selesai diunduh dan bisa digunakan.

Dengan bantuan HyperOS App Updater, pengguna Xiaomi dapat menikmati pengalaman HyperOS yang paling modern dan canggih. Pengguna dapat memaksimalkan ponsel mereka dan merasakan sepenuhnya fitur-fitur khusus yang ditawarkan HyperOS dengan menggunakan aplikasi ini.

HyperOS menandai era baru pengalaman seluler dengan fitur-fitur inventif dan desain intuitifnya. Pengguna perangkat Xiaomi dapat memanfaatkan pembaruan menarik dengan mengunduh aplikasi HyperOS. (Taja Aurora Bianca)

(Saliki Dwi Saputra )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya