Profil Kak Nisa, Host Kinderflix yang Alami Komentar Tak Senonoh di Dunia Maya

Redaksi, Jurnalis
Kamis 09 November 2023 11:06 WIB
Host Kinderflix, Kak Nisa mendapat komentar tak senonoh di dunia maya (Foto: YouTube/Kindeflix)
Share :

JAKARTA – Saluran YouTube Kinderflix baru-baru ini menjadi perbincangan di media sosial. Saluran YouTube ini menayangkan video edukasi untuk anak-anak dan disajikan dengan visual yang menarik serta dipandu oleh beberapa host, salah satunya Kak Nisa.

Memiliki nama lengkap Anisa Rostiana, wanita yang akrab disapa Nisa itu lahir di Bandung pada tahun 2000. Rupanya, Nisa adalah lulusan Ilmu Psikologi Universitas Kristen Maranatha angkatan 2019, dan berhasil mendapatkan gelar Sarjana Psikologi pada tahun 2023.

Kemudian dia mengembangkan saluran Kinderflix di berbagai media sosial, termasuk YouTube, TikTok, dan Instagram. Nisa juga memiliki pengalaman di dunia akademik. Dia bahkan pernah menjadi asisten dosen dan juga aktif menjalani program magang sebagai staf HRD di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).

Berbekal pengalaman mengajar, Nisa juga pernah menjadi guru bimbingan konseling di MTS Misbahunnur Bandung selama 2 bulan.

Konten yang disuguhkannya berupa edukasi anak-anak dan konten buatannya dinilai sangat menghibur dan bermanfaat. Nisa juga terbilang sangat ceria dan disukai oleh banyak anak-anak.

Banyak orang tua dan anak-anak yang memberikan respons positif terhadap konten-konten Kak Nisa di YouTube Kinderflix. Namun sayangnya, konten edukasi ini justru disalahgunakan oleh beberapa pihak. 

Konten edukasi Kinderflix ditujukan untuk mendukung perkembangan anak-anak. Namun, baru-baru ini di media sosial, seperti X (sebelumnya Twitter) dan TikTok, banyak orang dewasa yang juga menonton video dari saluran YouTube ini.

Sayangnya, para pengguna media sosial yang didominasi oleh pria dewasa ini justru melontarkan komentar-komentar yang melecehkan Nisa. Sangat disayangkan, karena konten ini ditujukan untuk mendidik anak-anak, namun disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya