YOUTUBE sedang mengkaji ulang tampilan iklan pada perangkat smart TV. Perusahaan teknologi itu dikabarkan akan memperpanjang durasi iklan yang ditampilkan.
Dilansir dari Engadget, Kamis (7/9/2023), YouTube sedang menguji pendekatan berbeda untuk iklan di smart TV dan aplikasi di perangkat yang terhubung seperti Apple TV atau konsol Game.
Perusahaan sedang bereksperimen untuk menampilkan jeda iklan yang cukup panjang, lebih dari 30-60 detik di perangkat TV. Namun demikian durasi panjang tersebut juga akan membuat jumlah iklan lebih sedikit.
Ide ini diharapakan sejalan dengan adanya iklan di televisi dengan rentang waktu 2-5 menit. Hal ini cukup sejalan ketimbang saat menonton di perangkat selular, di mana iklan rata-rata berdurasi 30-60 detik saja.
Platform video tersebut sebelumnya juga melakukan penelitian jika 79 persen konsumen mereka memilih jika YouTube langsung menampilkan banyak iklan secara sekaligus, ketimbang harus diganggu oleh banyak iklan di sela-sela waktu menonton.
Namun demikian rencana ini baru sekedar ide dan belum 100 persen final. YouTube berusaha mendorong pengguna mereka untuk beralih ke layanan berbayar YouTube Premium.
Di Indonesia sendiri YouTube Premium baru hadir pada tahun 2019. Head of YouTube Content Partnership Indonesia Suwandi Widjaja mengungapkan, hingga akhir 2022 lalu, pengguna YouTube premium secara global telah mencapai 80 juta pelanggan.
(Saliki Dwi Saputra )