Suhu panas ekstrem ini semakin parah karena panjangnya dan menyebar ke seluruh bagian benua. Masih ada kemungkinan rekor baru yang tercipta berkaitan dengan gelombang panas ini. Untuk wilayah Asia Selatan dan Tenggara periode ini biasanya berlangsung mulai April hingga Mei mendatang.
Sebenarnya gelombang panas ekstrem di Asia sudah terjadi dalam beberapa tahun terakhir. Tahun lalu negara besar di Asia Selatan seperi India dan Pakistan terkena dampak gelombang panas yang luar biasa karena perubahan iklim. Kemudian di China juga merasakan hal yang sama selama lebih dari 70 hari.
Parahnya lagi, suhu panas ekstrem itu membentang sejauh 1.372.694 kilometer persegi. Hal ini berdampak besar pada sejumlah industri di China pada saat itu.
(Martin Bagya Kertiyasa)