Daftar Mobil Listrik yang Diprediksi Bakal Meluncur pada 2023

Muhamad Fadli Ramadan, Jurnalis
Senin 17 April 2023 06:00 WIB
Mobil listrik DFSK. (Foto: Okezone/Citra D)
Share :

JAKARTA – Sejumlah perusahaan kendaraan di Indonesia diprediksi meluncurkan model mobil listrik pada tahun ini. Peluncuran ini dilakukan setelah melihat kesuksesan para rival memasarkan kendaraan ramah lingkungan di tanah air.

Beberapa produsen sudah memperkenalkannya ke publik di awal tahun ini, seperti Esemka Bima EV, MG 4 EV, dan Lexus RZ. Namun, ada beberapa produsen yang diprediksi bakal meluncurkan model mobil listrik mereka hingga akhir tahun 2023.

Mobil listrik mewah dengan teknologi canggih dari produsen Eropa juga diyakini bakal mengaspal di Indonesia. Untuk itu, menarik melihat perkembangan kendaraan ramah lingkungan yang bakal menghiasi industri otomotif Tanah Air.

Berdasarkan pantauan MNC Portal, berikut daftar mobil listrik yang diprediksi bakal meluncur pada 2023.

1. Chery Omoda BEV

PT Chery Sales Indonesia (CSI) telah mengumumkan roadmap mereka pada tahun ini dengan mengeluarkan lima model baru, termasuk mobil listrik. Produsen asal China itu memastikan akan meluncurkan Omoda BEV pada ajang GIIAS 2023, Agustus mendatang.

Seperti diketahui, Omoda 5 versi mesin pembakaran internal berhasil menarik perhatian publik karena modelnya yang futuristik. Oleh sebab itu, Chery ingin memanfaatkan momentum ini untuk memasarkan Omoda BEV.

2. DFSK Mini EV

Ini merupakan mobil listrik tandingan Wuling Air ev yang sudah lebih dulu mengaspal di Indonesia. Setelah dipamerkan dalam beberapa kesempatan, DFSK Mini EV diyakini bakal meluncur tahun ini.

Pada ajang IIMS 2023, tenaga penjual DFSK mengatakan pemesanan Mini EV sudah mulai dibuka. Setidaknya, pada akhir 2023, konsumen yang sudah memesan lebih awal bisa mendapatkan unit lebih dahulu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya