Transformasi digital telah membuat hiburan kini semakin bisa dinikmati oleh siapapun, kapanpun, dan di manapun. Sebagai contoh adalah kegiatan menonton film. Sebelum hadirnya berbagai layanan streaming online, menonton ke bioskop merupakan satu-satunya cara untuk menikmati film terkini.
Melalui layanan streaming online, semua orang kini bisa menikmati berbagai film berkualitas tinggi melalui perangkat digital seperti laptop. Bahkan saat ini semakin banyak laptop yang digunakan untuk menikmati hiburan digital seperti menonton film secara online.
Laptop modern memiliki keunggulan tersendiri untuk digunakan sebagai “bioskop portabel”. Selain rata-rata ukuran dan bentuknya sudah sangat ringkas dan mudah untuk dibawa bepergian, laptop modern juga memiliki ukuran layar yang lebih besar sehingga menonton film bisa semakin menyenangkan.
Sayangnya, tidak semua laptop dibekali dengan layar yang memberikan kenyamanan saat menonton film. Hal tersebut dikarenakan masih banyak laptop yang dirancang hanya untuk bekerja dan laptop tersebut tentu tidak akan bsia menampilkan sajian film dengan optimal.
Bagi Anda pecinta film yang ingin atau sedang memilih laptop, berikut lima aspek layar yang wajib diperhatikan jika ingin memaksimalkan pengalaman menonton film:
Layar Harus Punya Tingkat Reproduksi Warna yang Tinggi
Tingkat reproduksi warna atau color gamut pada layar laptop merupakan faktor paling penting yang harus diperhatikan bagi para pecinta film. Color gamut pada layar laptop dapat memperlihatkan seberapa banyak warna yang bisa ditampilkan di layar tersebut.Semakin banyak warna yang bisa ditampilkan, maka film akan terlihat lebih jelas dan immersive. Apalagi, warna sangat berpengaruh dengan mood serta detail di dalam film.