Pengemudi Pajero Sport Arogan di Tol, Bagaimana Cara Menghadapinya?

Kurniawati Hasjanah, Jurnalis
Senin 23 Mei 2022 10:05 WIB
Pengemudi Pajero Sport Arogan di Tol (dok Instagram)
Share :

Berkaca dari insiden ini, lantas bagaimana cara menghadapi sikap arogansi pengendara lain di jalan tol?

Melansir laman resmi Toyota Astra, hal pertama yang bisa dilakukan adalah tetap berlaku defensif ketika bertemu pengendara yang arogan.

Atas alasan apapun, jangan sampai terpancing emosi oleh pengemudi jenis ini.

Jika kamu terpancing provokasi, maka itu yang diinginkan oleh pengemudi arogan tadi.

Mudahnya, mereka jadi mendapatkan saluran melampiaskan emosi dan merasa ada teman bermain dengan bahaya.

Kedua, siapkan kamera untuk merekam tindakan mereka untuk bahan laporan kepada pihak berwajib atau paling tidak ada bukti pendukung.

Makanya disarankan untuk memasang dashboard camera atau dascam di mobil sebagai langkah jaga-jaga kalau timbul masalah.

Terakhir, pengemudi harus tetap tenang dan berkeselamatan.

Berkeselamatan atau safety di sini maksudnya adalah antisipasi manuver-manuver membahayakan dari pengemudi arogan, seperti memepet mobil kamu atau rem mendadak di depan.

Kendalikan emosi dan jangan melakukan sesuatu yang merugikan, seperti menabrak mobil yang mereka kemudikan dengan sengaja.

Kalau memungkinkan, datangi kantor polisi terdekat atau mobil patroli polisi lalu lintas untuk meminta perlindungan.

(Kurniawati Hasjanah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya