Belum Meluncur, Ini Bocoran Vivo V15 dengan Keunggulan Kamera Elevating

Pernita Hestin Untari, Jurnalis
Jum'at 22 Februari 2019 14:10 WIB
Bocoran Elevating Kamera 32 MP Vivo V15 (Foto: Pernita Hestin Untari/Okezone)
Share :

Sayangnya, pihak Vivo masih belum membagikan detail tanggal peluncuran dan harga yang ditawarkan. Namun, Vivo menegaskan jika ponsel akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat.

Adapun beberapa spesifikasi yang dibocorkan oleh Vivo, antara lain ponsel V15 hadir dengan layar 6,53 inci FHD+ dengan dukungan Corning Gorila Glass. Kamera depannya menggunakan dukungan 32MP dengan AI. Lebih lanjut dari sisi internal terdapat RAM 6GB dan penyimpanan internal 64GB.

 

Baca Juga: Realme Umumkan C1 2019 dengan Memori Lebih Besar

Baterainya pun cukup besar dengan dukungan daya 4000 mAh. Dari sisi tampilan belakang, ponsel disematkan tiga kamera belakang dengan dukungan AI. Adapun konfigurasinya yakni 12MP+8MP+5MP. Ponsel dibalut dengan dua pilihan warna Royal Blue atau Glamour Red.

(Ahmad Luthfi)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Ototekno lainnya