JAKARTA - Peta jalan produk Apple hingga 2027 baru-baru ini bocor dan telah muncul secara online. Meski belum ada informasi lanjutan, namun terdapat banyak informasi menarik, beberapa rincian penting telah beredar.
Dilansir Gizmochina, menurut bocoran tersebut, semua model iPhone 16 dikabarkan akan menerima peningkatan memori hingga 8GB, menyamai iPhone 15 Pro dan Pro Max saat ini.
Apple juga membawa konsistensi di seluruh jajaran iPhone 16. iPhone 16 Pro dan Pro Max, yang mungkin akan mengadopsi kamera zoom periskop dengan optic 5x, serupa dengan penawaran dari beberapa pesaing kelas atas. Peningkatan ukuran layar juga diperkirakan terjadi pada model Pro, dengan iPhone 16 Pro berpotensi meingkat dari 6,1 inci menjadi 6,3 inci dan iPhone 16 Pro Max dari 6,7 inci menjadi 6,9 inci.
Berdasarkan peta jalan tersebut, pada 2025, produk Apple baru yang dikabarkan akan dirilis adalah iPhone SE 4. Ponsel ini adalah opsi ramah anggaran yang dilengkapi dengan layar 6,1 inci lebih besar serta kamera 48 megapikselnya yang kuat, menawarkan sebuah peningkatan signifikan dibanding model SE sebelumnya.
Selain itu ada iPhone 17 Pro dengan tiga kamera belakang 48 megapiksel dan kamera depan 48 megapiksel yang serasi dengan stabilisasi gambar optic (IOS) untuk foto dan video yang lebih tajam di berbagai kondisi pencahayaan. Ponsel ini juga memperkenalkan tampilan layar “pol-less” yang menghasilkan desain lebih tipis dan berpotensi meningkatkan kecerahan layar.
Pada 2026, menjadi tanda potensi hadirnya iPhone lipat yang sudah lama dirumorkan. Memiliki layar luar 6 inci untuk penggunaan regular dan layar dalam 8 inci saat dibuka, tentu menawarkan pengalaman yang lebih mendalam. Selain itu, iPhone yang dapat dilipat tersebut dikabarkan menggunakan teknologi DRAM LLW berlatensi rendah dan berdaya rendah untuk kinerja optimal.
Model iPhone 18 Pro mungkin menjadi yang pertama mengintegrasikan Face ID dibawah layar untuk pengalaman layar yang mulus, dan berpotensi menghilangkan notch sepenuhnya. Jajaran tablet Apple juga mendapatkan pembaruan di tahun 2026 dengan iPad Air 10,9 inci yang dilengkapi layar OLED untuk warna yang lebih kaya dan warna hitam yang lebih pekat. iPad mini OLED 8,4 inci dimungkinkan juga bergabung dalam jajaran produk tersebut.
Macbook juga dikabarkan bergabung dalam perilisan produk OLED di 2026, dengan potensi opsi panel OLED 14 inci dan 16 Inci. Hal tersebut akan menandai peningkatan tampilan yang signifikan untuk laptop Apple.
Rencana peta jalan tersebut mengisyaratkan Apple sedang mengeksplorasi seperti kacamata augmented reality (AR) dan bahkan konsep iPad yang dapat dilipat untuk rilis di masa mendatang, mungkin 2027 atau lebih. Produk-produk tersebut dapat mewakili kategori baru bagi Apple dan secara signifikan mengubah cara kita berinteraksi dengan teknologi.
Penting untuk diingat bahwa informasi ini berdasarkan kebocoran dan belum dikonfirmasi lebih lanjut oleh Apple. Namun, hal ini memberikan gambaran sekilas tentang potensi arah yang mungkin diambil Apple dalam lini produknya di tahun mendatang.
(Ivan Christian Deva)
(Rahman Asmardika)