JAKARTA - Grand Theft Auto VI (GTA) dipastikan belum akan hadir untuk pengguna Personal Computer (PC). Rockstar Games selaku pengembang baru akan memprioritaskan konsol PlayStation 5, Xbox Series X, dan Xbox Series S untuk memainkan game tersebut.
Dilaporkan oleh Polygon, Rabu (6/12/2023), kebijakan tersebut memang lumrah dilakukan Rockstar Games. Pasalnya pengembang game asal Amerika Serikat itu selalu mengutamakan konsol permainan ketimbang PC.
Contohnya saja saat GTA V diluncurkan pada 2013 silam. Saat itu hanya pengguna PlayStation dan Xbox yang bisa menikmati permainan tersebut.
Nyaris dua tahun setelahnya baru Rockstar menyediakan GTA V untuk para pengguna PC. Pengalaman itulah yang akan terjadi saat GTA VI resmi dirilis pada 2025 nanti.

"Uniknya begitu GTA V tersedia untuk komputer, game tersebut justru semakin fenomenal dari segi penggunaan dan penjualan," sebut Polygon.
Sementara situs Guru3d menyebutkan bahwa Rockstar memiliki pendekatan yang berbeda dalam pengaplikasian game tersebut. Mereka menempatkan PC di urutan terakhir karena berupaya mengoptimalkan pengalaman yang berbeda di masing-masing perangkat.
Jadi menurut mereka kekecewaan para pemilik komputer sebenarnya tidak perlu. Pasalnya pengalaman yang jauh lebih baik pasti akan diberikan Rockstar buat PC ketimbang konsol lainnya.
"Meski pun pada akhirnya banyak pemilik PC yang kemudian mempertimbangkan untuk membeli konsol game untuk sekadar memainkan GTA VI lebih dulu," terang Guru3d.
Sebelumnya dalam keterangan resmi Rockstar menyebutkan GTA VI akan menawarkan pengalaman yang jauh lebih menarik dan imersif dibanding game-game sebelumnya.
“Grand Theft Auto VI menuju ke negara bagian Leonida, rumah bagi jalan-jalan Vice City yang dipenuhi lampu neon dan sekitarnya dalam evolusi seri Grand Theft Auto yang terbesar dan paling mendalam,” kata Rockstar.
Untuk diketahui, kehadiran GTA VI sangat dinanti pecinta game di seluruh dunia. Game tersebut rencananya dihadirkan pada 2025. Hanya saja belum diketahui dengan pasti tanggal peluncuran game tersebut. Jadi kita tunggu saja perkembangan kabarnya dalam beberapa waktu ke depan.
(Saliki Dwi Saputra )