SALAH satu kebiasaan anjing yang membuat kita kesal adalah karena kebiasaannya mengigit sandal. Bukan hanya sandal orang asing, sendal si pemilik pun tidak lepas dari gigitan aning peliharaan.
Biasanya, anak anjing melakukannya untuk menghilangkan rasa sakit saat giginya tumbuh. Sementara anjing lain melakukannya karena bosan atau stres, dan beberapa hanya suka mengunyah.
Meskipun kita kesal ketika sandal atau sepatu kita dirusak tentu kita tidak ingin anjing peliharaan tersebut terluka. Tapi, kebiasaan ini membuat mereka berisiko mengalami masalah pencernaan yang terbilang sangat serius.
Seperti yang dilansir dari odditycentral, data menunjukan bahwa pada sepertiga prosedur operasi gastrointestinal terhadap benda asing dari usus anjing, zat yang tertelan yaitu karet alas kaki, khususnya sandal jepit. Melihat bahaya tersebut bisa mengancam jiwa anjing, brand sandal jepit Brizza memutuskan untuk membuat sandal jepit pertama di dunia yang tidak bisa dikunyah.
Produsen sandal jepit asal Brasil, Brizza, itu pun bekerja sama dengan Pedigree dan biro iklan Mirum Brasil untuk menciptakan sandal jepit pertama di dunia yang tidak bisa dikunyah. Sandal jepit tersebut terbuat dari zat paling pahit yang diketahui manusia.
Ketika bertukar pikiran tentang cara membuat sandal jepit yang tidak akan dikunyah anjing, akhirnya tercetus ide ideal yang dianggap menurut anjing menjijikan. Di situlah keahlian brand makanan hewan Pedigree berperan. Hal itu karena mereka yang menyarankan pengguna denatonium benzoat, bahan kimia paling pahit di dunia.