Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bukan Hiasan! Berikut Fungsi Terpenting Dashcam, Pemantau Situasi di Sekitar Mobil

Danendra Primo Adil , Jurnalis-Kamis, 04 Mei 2023 |18:00 WIB
Bukan Hiasan! Berikut Fungsi Terpenting Dashcam, Pemantau Situasi di Sekitar Mobil
Ilustrasi. (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA – Ketika mengalami kecelakaan, tidak jarang ada penabrak lebih galak dari yang ditabrak. Kedua pengemudi akan beradu argumen untuk menunjukkan dirinya bukan pihak yang salah dalam kecelakaan.

Agar perdebatan usai kecelakaan tidak terlalu panjang, salah satu solusinya adalah menggunakan dashboard camera (dashcam). Kamera ini terpasang di dashboard mobil untuk merekam semua kejadian selama berkendara.

Seiring dengan peningkatan keamanan dan privasi, dashcam telah menjadi perangkat populer bagi para pengemudi di seluruh dunia.

Dashcam memiliki berbagai fitur dan opsi, termasuk kualitas video yang berbeda, fungsi mode parkir, sensor gerak, dan GPS tracking. Beberapa dashcam bahkan dapat merekam dalam resolusi 4K dan memiliki sudut pandang 360 derajat.

Fitur GPS tracking pada dashcam juga memungkinkan pengemudi untuk melacak rute perjalanan dan kecepatan mobil. Dikutip dari Toyota, berikut fungsi penting dari dashcam.

1. Sebagai bukti kejadian

Dashcam dapat merekam kejadian saat terjadi kecelakaan atau insiden di jalan raya. Bukti rekaman ini dapat membantu pengemudi untuk membuktikan siapa yang bertanggung jawab dalam kecelakaan dan menghindari masalah hukum atau klaim asuransi yang tidak perlu.

2. Mempermudah klaim asuransi

Sebab dashcam merekam saat terjadi kejadian di jalanan yang mengharuskan Anda untuk membawa mobil ke bengkel. Rekaman pada dashcam dapat membantu dan memudahkan pihak asuransi melihat apakah Anda berhak mendapat klaim atau tidak.

3. Pemantau situasi sekitar

Dashcam juga dapat membantu meningkatkan keamanan pengemudi dan penumpang dengan merekam aktivitas di sekitar mobil, seperti ketika parkir atau dalam situasi yang mengancam keamanan.

Selain itu terdapat dashcam yang memiliki dua kamera yang salah satunya menghadap ke dalam mobil sehingga Anda dapat memantau perilaku anak-anak di dalam mobil atau melihat bagaimana orang lain mengemudikan mobil.

4. Pemantau sisi belakang

Dashcam pada mobil juga dapat dipasang di bagian belakang mobil, sehingga jika terjadi kecelakaan tabrak belakang dapat terlihat apa penyebab kenderaan belakang menabrak.

(Citra Dara Vresti Trisna)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement