Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Livan Auto Luncurkan Mobil RL9, Bisa Bongkar-Pasang Baterai

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Selasa, 20 Desember 2022 |23:00 WIB
Livan Auto Luncurkan Mobil RL9, Bisa Bongkar-Pasang Baterai
Livan RL9. (Foto: Carnewschina)
A
A
A

JAKARTA – Livan Auto secara resmi meluncurkan Livan RL9. Mobil ini merupakan satu dari tiga mobil listrik yang dipamerkan pada Chongqing Auto Show pada Juni 2022 lalu.

Dilansir dari Carnewschina, mobil yang masuk kategori SUV ini menggunakan platform kristal Global Battery Rapid Change (GBRC). Hal ini memungkinkan mobil ini mampu melepas dan mengganti baterai baru.

Disebutkan, teknologi ini merupakan teknologi mobil listrik pertama diterapkan pada kendaraan roda empat bertenaga listrik. Karena umumnya teknologi bongkar-pasang digunakan pada motor listrik.

Livan Auto mengklaim penggantian baterai baterai ini hanya butuh waktu satu menit. Sedangkan pengisian baterai relatif cepat, yakni 40 menit dengan daya listrik 7 kW dan pengisian daya lambat hanya sebesar 2 kW.

SUV berpenumpang 6-7 orang ini memiliki konfigurasi 2-2-2 dan 2-2-3. Dimensi mobil ini memiliki total panjang 4.845 mm dan lebar 2.825 mm yang membuat kabin terasa sangat luas.

Mobil L9 mengadopsi desain lampu depan LED through-type yang sedang populer saat ini dan lampu depan terpisah. Livan Auto didesain dengan memadukan konsep futuristis dan kegagahan, serta sporty.

Agar tidak bosan selama di dalam kendaraan, tersedia panel instrumen 12,3 inci, floating central control screen 12,3 inci dan sistem head-up display 8 inci. Tersedia juga fitur charging ponsel nirkabel, panaromic sunroof, electric tailgate, dan masih banyak lagi.

SUV ini dibekali dengan motor sinkron magnet permanen yang mampu menghasilkan tenaga 150 kW dan torsi 310 Nm. Kapasitas baterai mobil ini adalah 52,56/66,57 kWh, dengan dua varian baterai yang dapat menempuh 380 km dan 470 km.

Mobil ini ditawarkan dengan paket baterai yang berbeda, termasuk layanan berlangganan baterai. Terkait harga, mobil ini dibanderol dengan harga 109.900 yuan atau setara Rp245,7 juta belum termasuk baterai.

Sekadar informasi, Livan Auto merupakan perusahaan gabungan antara Geely dan Lifan yang dibentuk pada Januari 2022. Perusahaan ini mengandalkan teknologi penggantian baterai yang bertujuan untuk membangun 5.000 stasiun pengisian baterai di 100 kota pada 2025.

Livan Auto juga berfokus untuk pemanfaatan penyimpanan baterai yang dinonaktifkan dan daur ulang baterai kendaraan listrik yang habis masa pakainya.

(Citra Dara Vresti Trisna)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement