JAKARTA - Sebelum resmi meluncur, informasi tentang PlayStation 5 (PS5) dan Xbox Series X telah terkuak. Rumor terbaru mengungkap bahwa konsol game generasi baru ini bakal diperkuat dengan GPU yang sama.
Dilansir Laptopmag, komentar yang dibuat pada AMD Financial Analyst Day menyarankan PS5 dapat menggunakan arsitektur AMD RDNA 2 yang sama dengan Xbox Series X.
"Kami telah mengembangkan arsitektur penelusuran sinar akselerasi perangkat keras baru sebagai bagian dari RDNA 2. Ini adalah arsitektur umum yang digunakan dalam konsol game generasi mendatang," kata David Wang, wakil presiden senior bidang teknik untuk Radeon Technology Group di AMD.
Pernyataan tersebut belum menunjukkan konfirmasi resmi oleh produsen konsol game. Kendati demikian, bisa diartikan "konsol game generasi mendatang" yang dimaksud ialah PS5 dan Xbox Series X.
Wang melanjutkan dengan mengatakan, "Dengan itu, Anda akan sangat menyederhanakan pengembangan konten. Pengembang dapat mengembangkan pada satu platform dan dengan mudah memindahkannya ke platform lain. Ini pasti akan membantu mempercepat adopsi [penelusuran sinar]".
(Ahmad Luthfi)