DAKOTA - Perusahaan motor asal Amerika, Indian Motorcycle baru baru ini berkolaborasi dengan perusahaan pemanggang, Traeger Grills dalam pembuatan motor yang bisa memanggang makanan pada motor tersebut.
Dua Perusahaan asal Amerika Serikat tersebut bekerjasama dalam menciptakan motor yang unik dan inovasi dengan memiliki pemanggang pada motornya.

Ide cemerlang ini diprakasai oleh Thor Drake, yaitu seorang modifikator yang bekerja di Portland's See See Motorcycles.
Ia menggabungkan Springfield Darkhorse dan juga Traeger Ironwood seri 885 yang membuat mesin terlihat besar kemudian dilengkapi dengan alat pemanggang didalamnya.

Treager dibuat dari baja stainless yang memiliki kelas terbaik. Motor ini juga menawarkan berbagai fitur berteknologi tinggi seperti adanya pengontrol digital pada pembakaran, pengaturan suhu dan pemanasan pada pemanggang.
Tak hanya itu, motor ini uniknya juga memiliki konektivitas Wi-fi yang dijuluki sebagai WiFIRE. Hal ini berguna untuk memantau makanan dari smartphone yang terhubung dengan aplikasi.
Motor ini ditampilkan pertama kali dalam ajang Sturgis Motorcycle Rally 2019 di Dakota Selatan, Amerika Serkat.

Spesifikasi pada motor ini memiliki mesin "Thunder Stroke" 111cc V-twin dengan dilapisi warna hitam yang mengkilap, lalu memiliki roda depan 10 spoke serta memiliki lampu kecil pada spakbor ban depan.
(Mufrod)