JAKARTA - Perang kendaraan terbaru tak hanya terjadi di model kendaraan keluarga atau dikenal multi purpose vehicle. Di kelas kendaraan sport utility vehicle, beberapa model terbaru juga tengah terjadi persaingan sangat ketat.
Dongfeng Sokon Indonesia salah satunya yang tengah mempersiapkan peluncuran SUV terbaru yang digadang akan menjadi adik dari Glory 580 yang telah mengaspal lebih dulu di pasar automotif nasional. Sosok SUV yang akan diberi nama DFSK Glory 560 tersebut, baru-baru ini mulai terkuak desain tampilan eksteriornya.
Dari sumber yang didapat Okezone, DFSK Glory 560 sebelumnya sempat bocor dengan stiker kamuflase, kini sosok bokong atau tampilan belakang pesaing kuat Wuling Almaz mulai terkuak.

Berdasarkan foto yang didapat dari sumber terpercaya, sosok GLory 560 memperlihatkan desain mewah dan berkarakter kuat. Tampak jelas bahwasannya DFSK Glory 560 juga memiliki shape yang sporty dan dipadukan dengan nuansa elegan sebagai SUV modern.
Gaya sporty bisa dilihat dari bentuk lekukan body yang menonjol, penggunaan bumper berwarna hitam, spoiler belakang, sampai roof rail di atap. Sedangkan kesan elegan ditonjolkan melalui aksen garis krom yang diapit kedua lampu belakang serta desain suspended roof yang biasanya digunakan di mobil-mobil mewah.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, DFSK Glory 560 akan diluncurkan pada semester pertama tahun ini. Jika kabar tersebut benar, maka model SUV terbaru DFSK diperkirakan siap mengaspal pada Juni 2019.
(Mufrod)