Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cegah Ponsel Meledak, Ini yang Perlu Anda Perhatikan

Pernita Hestin Untari , Jurnalis-Senin, 04 Februari 2019 |19:00 WIB
Cegah Ponsel Meledak, Ini yang Perlu Anda Perhatikan
Ilustrasi Ponsel Meledak (Foto: Telegiz)
A
A
A

JAKARTA - Kejadian ponsel meledak kerap menimbulkan banyak kerugian. Bahkan menimbulkan korban, seperti kejadian di Pekanbaru belum lama ini.

Menurut pakar ICT, Heru Sutadi penyebab ponsel meledak bisa bermacam-macam. Dari baterai hingga paparan panas juga bisa memicu ponsel meledak.

Tindakan pencegahan pun perlu dilakukan untuk menghindari hal tersebut. Seperti yang dikatakan oleh Heru, pengguna harus membeli baterai ponsel dengan merek yang sama dengan ponsel dan dari toko resmi.

Ilustrasi

Baca Juga: Ponsel Meledak Cederai Pegawai Pemprov Riau, Pengamat: Ada Beberapa Sebab

"Kemudian, lakukan pengisian hingga penuh dan kemudian cabut setelah penuh. Jangan biarkan ponsel terus disambungkan dengan charger, baik menyala maupun dimatikan," jelas Heru kepada Okezone, Senin (4/2/2019).

Lebih lanjut, Heru mengatakan jangan sampai meletakan ponsel pada suhu ekstrem yang panas.

"Seperti hindari terpaan matahari langsung, ditinggal di mobil saat siang hari maupun dekat kompor atau bahan yang mudah terbakar," imbuh dia.

(Ahmad Luthfi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita ototekno lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement