Signify Gelar Diskusi Dorong Efisiensi Energi Melalui Peralihan Pencahayaan ke Lampu LED

Rahman Asmardika, Jurnalis
Jum'at 20 September 2024 09:01 WIB
Signify menggelar diskusi panel Lighting the Path to Net Zero for Bright and Sustainable Tomorrow di Jakarta, 19 September 2024.
Share :

JAKARTA – Signify menggelar acara diskusi “Flipping the Green Switch: Empowering UltraEfficient LED for a Sustainable Indonesia” untuk mendorong efiensi dan penghematan energi. Acara yang merupakan kelanjutan dari inisiatif Green Switch Signify ini berlangsung di Shangri-La Hotel Jakarta pada Kamis (19/9/2024) dengan menghadirkan narasumber dari kementerian energi dan sumber daya mineral (ESDM) dan lembaga pemerintah.

Inisiatif Green Switch yang diluncurkan Signify tahun lalu adalah sebuah inisiatif yang mendorong kolaborasi seluruh pemangku kepentingan untuk mencapai tujuan keberlanjutan dengan beralih dari pencahayaan konvensional ke pencahayaan LED dan LED terkoneksi. Ini merupakan kontribusi Signify dalam upaya untuk mengatasi isu perubahan iklim.

“Kementerian ESDM menjadikan efisiensi energi sebagai salah satu pilar utama dalam menyusun regulasi terkait manajemen energi. Signify sebagai pelopor pencahayaan hemat energi sudah turut berkontribusi dalam mengurangi emisi karbon terkait pencahayaan di berbagai sektor di antaranya PJU (Penerangan Jalan Umum) dan bangunan gedung,” kata Direktur Konservasi Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (EBTKE), Kementerian ESDM, Hendra Iswahyudi yang menjadi pembicara dalam acara ini.

Dalam kesempatan ini, juga diselenggarakan diskusi panel ”Lighting the Path to Net Zero for a Bright & Sustainable Tomorrow” yang disampaikan oleh para pembicara ahli dalam konservasi energi: Devi Laksmi, Koordinator Pengembangan Usaha Konservasi Energi, Direktorat Jenderal EBTKE, Kementerian ESDM, mengulas tentang kebijakan pemerintah dalam menjalankan konservasi energi di Indonesia.

Hadir juga Murni Aryani, Ketua Tim Kerja Evaluasi Akreditasi, Deputi Bidang Akreditasi, Badan Standardisasi Nasional (BSN), yang membahas tentang peran penting kualitas laboratorium dalam mendukung tujuan NZE. Serta, Iwan Prijanto, Ketua Green Building Council Indonesia (GBCI) mengulas tentang peluang dan tantangan dalam menerapkan sertifikasi bangunan hijau.

 

Masih dalam panel diskusi yang sama, Head of Public Segment Signify Indonesia, Firmans Nur Gafi turut menjelaskan kontribusi industri pencahayaan terhadap pencapaian target NZE 2060. Keseluruhan diskusi tersebut dipandu oleh Lea Indra sebagai Ketua Asosiasi Industri Luminer & Kelistrikan Indonesia (AILKI).

Efisiensi energi memiliki peran penting dalam upaya pemerintah mencapai target emisi nol bersih. Kolaborasi dari berbagai sektor dibutuhkan untuk mewujudkan upaya efisiensi yang berkelanjutan, khususnya dalam mewujudkan upaya efisiensi yang lebih hemat energi, salah satunya dengan peralihan ke lampu LED.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya