Cara Bikin Surat Lamaran Kerja Pakai ChatGPT, Cepat dan Mudah!

Tangguh Yudha, Jurnalis
Minggu 12 November 2023 19:30 WIB
Cara pakai ChatGPT (Foto: Istimewa)
Share :

JAKARTA - Penggunaan ChatGPT sering ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu yang bisa digunakan adalah membuat surat lamaran pekerjaan yang dapat menarik hati para HRD.

Membuat surat lamaran kerja menggunakan ChatGPT juga bisa menghemat waktu bagi pelamar kerja. Lantas bagaimana cara membuat surat lamaran kerja menggunakan ChatGPT? Berikut ulasannya.

1. Login ke ChatGPT

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mengunjungi situs ChatGPT lalu login menggunakan akun yang telah dibuat. Jika belum, buat akun atau masuk menggunakan Google atau akun Microsoft.

2. Minta ChatGPT untuk menulis surat lamaran kerja

Selanjutnya minta ChatGPT untuk menulis surat lamaran untuk lowongan yang tersedia di perusahaan yang ingin dilamar. Sertakan pula informasi pengalaman yang ingin disorot di surat lamaran.

Untuk hasil yang lebih jelas, masukan rincian pengalaman secara spesifik. Tapi perlu diingat, semakin banyak informasi yang disematkan maka akan semakin panjang surat lamaran.

3. Masukan deskripsi pekerjaan yang ditawarkan perusahaan

Agar hasil lamaran kerja lebih sesuai, jangan lupa masukan deskripsi pekerjaan dari lowongan pekerjaan yang ditawarkan. Tak perlu pusing-pusing, copas saja deskripsi pekerjaan dari laman lowongan. 

Sejauh ini, metode ini merupakan cara paling efisien agar surat lamaran ditulis sedemikian rupa sehingga mencerminkan peran dan tugas sebenarnya. Masukan juga detail jabatan yang ingin dilamar.

4. Review kembali surat lamaran

Jika surat lamaran sudah jadi, jangan langsung disubmit ke perusahaan tapi lakukan review secara berulang. Ini penting dilakukan untuk memastikan kesesuaian surat lamaran. 

Apabila dirasa ada yang kurang, ubah aspek tertentu dari surat lamaran yang dihasilkan ChatGPT. Beri perintah kepada ChatGPT untuk melakukan perubahan dan beri tahu dimana letak kesalahan.

Itu dia cara membuat surat lamaran kerja menggunakan ChatGPT. Sekadar informasi, ChatGPT juga dapat menulis surat lamaran yang mengesankan dalam hitungan detik. Semoga bermanfaat.

(Saliki Dwi Saputra )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Ototekno lainnya