Lalu Ozil juga diketahui memiliki S65 AMG. Mobil tersebut didukung oleh mesin V12 6.0 liter twin-turbo yang diisi dengan 621 tenaga kuda. Mobil coupe ini dapat dapat mencapai 62 mph (100 km/jam) hanya dalam 4,1 detik.
Selain mobil Mercedes Benz, dia memiliki mobil Audi yaitu Q7 dan RS5. Ketika masih bermain untuk Real Madrid, raksasa La Liga memberikan mobil kepada Mesut Ozil karena Real Madrid telah memiliki kesepakatan sponsorship dengan Audi sejak tahun 2003.
Sedangkan dari pabrikan luar Jerman, ada mobil mewah asal Italia, Ferrari 458. Ozil pertama kali terlihat dia kendarai di Madrid pada tahun 2012. Selain Ozil, mobil yang bisa melesat dari titik nol ke 100 km/jam dalam waktu 3,4 detik. Terakhir Ozil memiliki Porsche Panamera yang di logonya tertulis inisial namanya 'MO.
(Salman Mardira)