NEW DELHI - Rencana Toyota akan menjual kendaraan keluarga selain Avanza di pasar automotif India memang bukan isapan jempol. Suzuki Ertiga merupakan salah satu model yang akan mendapat ubahan merek dan sedikit desain dari Toyota. Terkait kabar ini, muncul gambar rendering Toyota Ertiga yang desainnya mirip dengan Rush.
Terdapat kemungkinan bahwa Toyota akan mengubah gaya varian Ertiga rilisan mereka untuk pasar India. Rumor terbaru mengungkap bahwa mereka akan menerapkan komponen terbaru yang merujuk pada penampilan model SUV Toyota Rush yang telah ada. Model ini dirumorkan hadir pada 2020 mendatang.
Hal tersebut mematahkan anggapan sebelumnya yang menganggap Toyota hanya akan menempatkan emblem mereka pada varian yang aslinya dimiliki Suzuki tersebut. Lebih jauh, Toyota bersiap melakukan perubahan pada bagian grille dan sejumlah sudut pada mobil. Mereka juga akan memasarkan model gubahan ini dengan nama pasar berbeda.