PARIS — Nissan Motor Corporation menjadi satu-satunya produsen automotif yang mendukung penyelenggaraan final UEFA liga champions dengan menyediakan 363 Nissan LEAF dan van e-NV200. Seluruh kendaraan tersebut akan digunakan para officials dan pengunjung menuju Madrid.
Seluruh unit Nissan yang digunakan yakni kendaraan listrik, dimana seluruh jajaran tersebut menjadikannya armada terbesar dengan total jarak tempuh lebih dari 220.000 kilometer – semuanya tenaga listrik.
Hadirnya jajaran mobil listrik tersebut, merupakan sebuah ambisi dimana Nissan ingin meningkatkan kualitas udara dan mengurangi dampak terhadap lingkungan di kota yang ditunjuk sebagai tuan rumah, terutama di akhir pekan yang padat lalu lintasnya.
“Babak Final Liga Champions dan kendaraan listrik Nissan merupakan pasangan yang sempurna karena keduanya sama-sama menyenangkan dan merupakan titik terbaik dalam kategori mereka. Kami sangat senang menawarkan pengalaman berkendara tanpa emisi di jalanan Kota Madrid, sebuah kota terdepan dalam revolusi kendaraan listrik," Gareth Dunsmore, General Manager Divisi Marketing Communications, Connected Car Services, Customer Experience.