TANGERANG - Suzuki Indonesia meluncurkan Grand Vitara dengan sejumlah pembaruan pada Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 di ICE BSD, Tangerang. Pembaruan tersebut meliputi interior dan eksterior.
Suzuki menghadirkan sejumlah sentuhan baru pada eksterior dan interior pada Grand Vitara terkini tanpa mengubah basis performa, platform, maupun fitur-fitur sebelumnya.
“Melalui peluncuran Grand Vitara minor change, kami berkomitmen untuk memberikan peningkatan nilai tambah yang telah disesuaikan dengan masukan dan kebutuhan pasar," ujar Dony Ismi Saputra, Deputy of Sales & Marketing Managing Director Suzuki Indonesia, Dony Ismi Saputra di arena GJAW 2025.
Pembaruan Grand Vitara
Pada sisi eksterior, Suzuki menghadirkan opsi warna terbaru Pearl Cave Black. Penyegaran visual ini juga diperkuat New Design Wheels yang lebih dinamis.
Sementara pada sisi interior, sejumlah perubahannya meliputi 7-inch Digital TFT Color Multi-Information Display, Ventilated Seat with 3 Level Adjustment, Electronic Parking Brake (EPB) with Hold Function
Fitur, serta LED Interior Lamp.
Selain itu, tak ada ubahan lainnya. Secara dimensi, Grand Vitara memiliki panjang 4.345 mm, lebar 1.795 mm, tinggi 1.645 mm, serta Wheelbase: 2.600 mm.
Untuk dapur pacunya, Grand Vitara dibekali mesin K15C 1.500cc + Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS). Mesin ini mampu memuntahkan tenaga hingga 103,06 PS / 6.000 rpm dan torsi mencapai 136,8 Nm / 4.400 rpm.
Sementara fitur keselamatannya meliputi 6 Airbag, ESP, ABS, BA, dan EBD, 360 View Camera, serta Hill Hold Control.
Untuk harganya, Grand Vitara minor change ini dibanderol Rp416 juta untuk single tone color dan Rp419 juta untuk two tone color. Harga ini berstatus on the road (OTR) Jakarta.
(Awaludin)